loading...

Setya Novanto: Elektabilitas Ahok-Djarot Naik Setelah Debat

loading...



Sukabacadahulu.blogspot.com - Ketua Umum Partai Golkar Setya Novanto menilai elektabilitas pasangan Basuki Tjahaja Purnama (Ahok)-Djarot Saiful Hidayat meningkat setelah debat. Ia mengaku tidak ambil pusing atas hasil dari sejumlah lembaga survei.

Menurut Novanto, apa yang disampaikan Ahok dalam debat perdana yang digelar KPU DKI beberapa waktu yang lalu adalah hal-hal yang memang sudah dijalankan.

"Memang pada waktu itu kita menyadari ada penurunan (elektabilitas) tapi ini dinamis kita tidak menyangka ini justru naik. Apalagi setelah adanya debat," ujar Novanto di Kantor DPD Golkar, Menteng, Jakarta Pusat, Rabu (18/1/2017).

Secara pribadi, ia menilai Cagub nomor urut 2 itu memiliki keunggulan dibanding calon lain. "Setelah debat kemarin, saya melihat Ahok. Saya secara pribadi menilai Ahok unggul nomor 1 daripada yang lain," kata Novanto.

Untuk persiapan Pilgub DKI 2017, Novanto mengatakan ikut memantau memantau kesiapan kader-kader di Jakarta. Ia menginstruksikan kepada kader untuk memenangi Ahok-Djarot.

"Saya tanyakan satu persatu persiapan pengawas di lapangan. Mudah-mudahan ini siap partai golkar di baris depan untuk bisa menaikkan elektabilitas saudara Ahok-Djarot," pungkas Novanto.



Selengkapnya: https://news.detik.com/berita/d-3399620/setya-novanto-elektabilitas-ahok-djarot-naik-setelah-debat

0 Response to "Setya Novanto: Elektabilitas Ahok-Djarot Naik Setelah Debat"

Posting Komentar